Kamis

MENDENGAR

Pada masa kecil orang tua kita sangat sering kuatir apabila anaknya belum bisa berbicara pada saatnya. Saat kita beranjak besar dan dewasa kita juga berusaha belajar bicara dengan baik, hasilnya kita bisa berbicara bahkan sangat pandai bicara.

Ada suatu masa dalam proses kehidupan kita. yang terkadang lupa untuk kita lakukan, yaitu belajar mendengar. Ternyata belajar mendengar tidak lebih mudah dari pada belajar berbicara, karena untuk bisa mendengar dengan baik kita haruslah bisa mengedalikan ego, memiliki kesabaran yang baik, memiliki wawasan yang cukup luas, dan sebagainya.

Kemampuan mendengar dengan baik akan melengkapi  kemampuan kita berbicara bahkan tidak itu saja , perhatikan cara berbicara dan apa yang dibicarakan. Anda tidak percaya, cobalah dan lihat hasilnya. Salam.

1 komentar:

Bila Sahabat berkenan meluangkan sedikit waktu untuk memberikan komentar, saya sangat berterima kasih.

http://benfantasi.blogspot.com